Sabtu, November 15, 2008

Aneka Payung Unik, En juga ga kalah High Tech !!

Haiii.....

Kemarin-kemarin saya udah postingkan aneka bra high tech (bagi yang belum pernah baca langsung aja klik di sini ) yang sesuai perkiraan saya pastinya sangat mengundang.. hehe XD   en terbukti dengan banyaknya comment yang masuk. Keren dehhh.. posting saya yang comment terbanyak. thank you buat comment comment nya yahh.. Wess.. no basa basi lagi !

En.. Sekarang saya nemuin aneka payung yang unik juga high tech niihh!

Oto-Shigure: payung dengan speaker built-in

Oto-Shigure adalah payung berteknologi tinggi karena dalam payung ini dapat juga berfungsi sebagai portable speaker yang memungkinkan kita menari sambil kehujanan (dancing in the rain).  ^^ Kerennn... Payung ber-speaker ini dikembangkan oleh Universitas Keio, Jepang dan TOA engineering. Bentuk Oto-shigure sendiri tidak berbeda jauh dengan payung tradisional Jepang lainnya yang terbuat dari bambu dan kertas minyak tetapi bedanya semua bagian payung tersebut dapat menghasilkan suara ketika iPod atau pemutar musik portabel lainnya disambungkan ke payung ini.

Saat ini, Oto-Shigure sedang dipamerkan dan kalau ternyata peminatnya banyak maka Oto-Shigure mulai akan diproduksi tahun depan dengan perkiraan harga jual di bawah US$ 100 (sekitar Rp. 1.000.000). Banyak engga yah peminatnya, di satu sisi, payung ini terlihat sangat unik karena tanpa speaker bisa menghasilkan suara tetapi di lain sisi, bukankah lebih enak dengan menggunakan earphone? En.. takutnya nehh.. jangan2 kita beli neh payung mahal2, tapi ternyata cepat rusak, ga mungkin donk kita pake payung yang dah robek sana sini, hanya demi dengar musik lewat speaker payung ini. Payung yang memberitahu hari akan hujan atau tidak

Dalam gagang payung ini tersimpan teknologi nirkabel yang tersambung dengan salah satu situs ramalan cuaca, www.accuweather.com untuk mendapatkan ramalan cuaca secara up-to-date. Jika hari akan hujan (berdasarkan ramalan cuaca yang didapat dari situs diatas) maka lampu di payung ini akan menyala dan semakin cepat berkedip lampunya berarti kemungkin hujan akan turun semakin besar.  Tidak akan lagi yang namanya basah kuyup karena lupa membawa payung, cukup gantungkan payung ini di depan pintu anda sehingga anda dapat mengetahui apakah hari akan hujan atau tidak. Harga payung ini sekitar Rp. 1.000.000

Masalahnya.. klo saya lebih baik kehujanan daripada habiskan satu jeti buat payung ini (mahalnyaaaa......)

Unbreakable Umbrella:
Payung seharga hampir 2 juta dan anti patah/ rusak Sperti yang kita ketahui, payung tuh cepat banget rusaknya apalagi di tambah udah ujan, angin gede alias kencang. Yah, cepat rusak atuh payungnya !
Nah.. sekarang telah ada solusi bagi yang payungnya sering rusak, bisa juga buat jaga diri nihhh seandainya digangguin.. ^^
Unbreakable Umbrella adalah payung yang tidak akan pernah rusak, setidaknya itulah yang ingin disampaikan oleh si penjual. Payung ini dijamin tahan dari segala macam cuaca, termasuk hujan yang disertai dengan angin sangat amat kencang. Harganya sekitar Rp. 1.800.000 untuk satu buah payungnya dan bukan untuk 1 lusin loh!!   Masih kurang percaya kekuatan payung ini? Silahkan lihat video di bawah ini. Payung yang dapat bersinar di malam hari
Keren dehhh...
Payung yang satu ini bisa bercahaya dalam gelap alias seperti glow in dark gitu dehhh
The Glowing Umbrella
memang berfungsi untuk melindungi dari air di waktu hujan tetapi selain itu,
payung ini dapat mengeluarkan cahaya LED yang dapat menerangi anda di dalam kegelapan. Jangan pernah berpikir bahwa ini tidak ada gunanya karena saya yakin banget sebagian orang khususnya ce niihh pasti sedikit takut untuk berjalan sendirian di waktu hujan dalam keadaan gelap.   Hanya saja. sayangny ini  masih sebatas konsep. Pocket Umbrella: payung dengan bahan kertas koran Pada saat hujan turun dan lupa membawa payung maka seringkali kita menggunakan koran sebagai "payung darurat" tetapi kerepotan untuk menggunakan koran ini tentu tidak nyaman untuk digunakan karena biasanya kita harus menggunakan kedua tangan untuk memegangnya. Yang diciptkan oleh Shiu Yuk Yuen boleh jadi akan mengatasi masalah diatas karena payung ciptaannya memang menggunakan koran sebagai pengganti bahan yang biasa digunakan.
Payung ini dapat dilipat dengan ukuran 8 cm saja sehingga mudah dibawa kenamapun dan jika hujan turun, yang perlu anda lakukan adalah mencari koran untuk dipasangkan dengan payung ini. Selain kertas koran, anda bisa menggunakan kertas karton atau kantong plastik sekalipun sebagai penutupnya. Jelas kami lebih memilih payung satu ini dibandingkan dengan membawa payung yang biasa digunakan tetapi jangan berharap anda bisa memayungi sekaligus kekasih anda karena ini hanya cukup untuk satu orang saja.   Oh iya, ini juga termasuk payung yang ramah lingkungan loh karena setidaknya anda menggunakan koran yang sudah tidak terpakai lagi.
So.. sekalian dehh.. menjaga lingkungan, asal jangan dikira pemulung aja, sembarangan ambil koran milik orang lain. ^^

6 Comments:

LZ mengatakan...

pertama..^^...wah..payung gitu asyik juga buat jalan2 kalo lagi keujanan..biasa kalo ujan kan kita bete..karena basah.. n juga mesti nunggu ujan reda..lama lagi.kalo pake payung nih kita masih bisa dengerin musik..tapi yach tetep aja basah kalo kita mao pulang ujan2..ada payung yg gak bikin kita basah gak waktu mo pulang ke rumah??

Yuliawati mengatakan...

haha. wah makin keren aja payung sekarang ampe bermacam macam kegunaanya..haha. tapi sayangnya mahal banget. hehe ada gak payung yang kalo dipake bisa terbang?
hhaha

Emilia mengatakan...

bingung juga nih ama payung yang terakhir,masa pake koran??basah juga donk akhirnya..ya ga?

Riadesiani mengatakan...

hah? mahal mahal tuh!
g sih enakan main ujan, asik loohh..

Riadesiani mengatakan...

hehe, tapi keren juga loo!
teknologi tuh emang keren banget dehh

lie kim Nurlina mengatakan...

gile..postnya puanjang buangat....

kerenz 4..tapi mahal oi....

sebulan gaji habis da buat payung kayak gitu...

hehehehe